Jumat, 18 Mei 2012

Pengaruh Celebrity Endorser Ridho Rhoma dan Rhoma Irama Terhadap Minat Membeli Kartu As (Studi Pada Masyarakat Desa Kertosuko Kecamatan Krucil Kabupaten ___________) 013


Kompetisi yang semakin ketat antar prodesen kartu seluler dan pelambatan
pertumbuhan yang dialami oleh Kartu As mendorong produsen Kartu As untuk
melakukan strategi repositioning. Kartu As menggambarkan strategi reposisinya
melalui perubahan dari musik pop ke dangdut, sehingga produsen Kartu As
memilih celebrity endorser Ridho dan Rhoma Irama untuk mengkomunikasikan
strategi reposisinya. Strategi tersebut dimaksudkan untuk mengingatkan
konsumen dan sebagai upaya untuk meningkatkan pertumbuhan Kartu As.
Penelitian ini menggunakan data primer dengan menyebarkan kuesioner
kepada 97 responden. Untuk menjawab tujuan penelitian, dilakukan dengan
menggunakan analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian menyebutkan bahwa secara simultan celebrity endorser
Ridho dan Rhoma Irama berpengruh signifikan terhadap Minat membeli Kartu
As sebesar 58,5 % dan sisanya sebesar 41,5 % dari variabel lain yang tidak dikaji
dalam penelitian ini. Secara parsial variabel celebrity endorser (X), di antaranya :
X1 berpengaruh secara tidak signifikan terhadap Minat membeli Kartu As (Y)
karena nilai probability-nya lebih besar dari 0,05, yaitu 0,379; X2 berpengaruh
secara tidak signifikan terhadap Minat membeli Kartu As (Y) karena nilai
probability-nya lebih besar dari 0,05, yaitu 0,174; X3 berpengaruh secara
signifikan terhadap Minat membeli Kartu As (Y) karena nilai probability-nya
lebih kecil dari 0,05, yaitu 0,003; X4 berpengaruh secara signifikan terhadap
Minat membeli Kartu As (Y) karena nilai probability-nya lebih kecil dari 0,05,
yaitu 0,000; X5 berpengaruh secara tidak signifikan terhadap Minat membeli
Kartu As (Y) karena nilai probability-nya lebih besar dari 0,05, yaitu 0,523

Tidak ada komentar:

Posting Komentar