Selasa, 22 Mei 2012

Pengaruh Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Cukai ___________ 1


Kata Kunci
:
Disiplin Kerja, Kinerja
Kinerja karyawan merupakan suatu hasil kerja yang dicapai
seorang karyawan dalam melaksanakan pekerjaannya sesuai dengan
tanggung jawab yang diberikan oleh pimpinan, serta merupakan unsur
penting dalam perusahaan. Dalam rangka meningkatkan kinerja
karyawan, banyak cara yang dapat dilakukan oleh manajer. Salah satunya
dengan cara meningkatkan disiplin kerja karyawan.
Penelitian ini menganalisis disiplin kerja yang terjadi di Kantor
Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Cukai ___________
dalam kaitannya dengan kinerja karyawan. Pengujian dilakukan dengan
menggunakan regresi linear berganda, dimana variabel dependen (Y)
adalah kinerja karyawan, sedangkan variabel independen (X) adalah
disiplin yang didentifikasi dengan item Tujuan dan kemampuan (X1),
Teladan Pimpinan (X2), Balas Jasa (X3), Keadilan (X4), Waskat (X5), Sanksi
Hukum (X6), Ketegasan (X7), Hubungan Kemanusiaan (X8). Sampel yang
digunakan adalah 41 karyawan.
Hasil pengujian menggunakan regresi berganda menemukan
bahwa secara bersama-sama variabel disiplin kerja berpengaruh secara
signifikan terhadap kinerja karyawan. Hal tersebut hasil analisis didapat
nilai F hitung sebesar 12.597 ≥ F tabel 2.25 dan teruji pada  = 5% dan
membuktikan bahwa variable bebas berpengaruh secara simultan
terhadap variable terikat. Sementara hasil pengujian uji t menunujukkan
bahwa variabel sanksi hukuman (X6) mempunyai pengaruh yang paling
dominan dengan t hitung paling besar 2.542 ≥ t tabel 1.694 dan dengan
signifikan terkecil 0.016, sedangkan analisis regresi menujukkan hasil
konstanta sebesar 7.435. Hasil pengujian ini menjelaskan bahwa disiplin
kerja pada karyawan berperan dalam meningkatkan kinerja pada
karyawan Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya
Cukai ___________.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar